Sharing | Playing | Travelling

8 Sept 2013

Niat ada di HATI dalam Hati ada Cinta

Ini pembukaan dan renungannua, cucok kan.

 "Sepanjang jalan kenangan kita slalu bergandeng tangan, Sepanjang jalan kenangan kau buat diriku mesra" (Yuni Sarah). 

Di perjalanan kehidupan yang masih dijalani termasuk saya dan seluruh umat manusia di bumi ini mungkin banyak dari kita yang merasa benar, baik dan melakukan sifat terpuji yang tercantum di buku PPKN-lan pokoknya. Tapi mereka (dalam hal ini mungkin saya termasuk) tidak pernah sekalipun mengkoreksi kesalah yang mereka buat, sehingga tiap mereka melakukan  kesalahan yang mereka ulang hanyalah kesalahan dalam hal yang sama dan menganggap kesalahan yang kita buat itu *ah ini bisa masih batas wajar dan bisa dimaafkan* Orang banyak beranggapan kesalahan itu sesuatu yang HARUS DISEMBUNYIKAN tapi dalam hal ini saya memaknai kesalahan itu sebuah awal dari sebuah kebenaran bila orang itu mau belajar dari kesalahan yang pernah mereka buat.

"Karena kebenaran yang selalu disanjung dan Keburukan yang selalu ditutupi" 

*ya ilah apaan sih bro* itu sudah terkonsep dari Hj. Muhidin belum main sinetron.

 Pada saat kita melakukan kebaikan dan keburukan itu apa sih motifnya? kalau dari pandangan Orang yang tidak kita kenal : Orang berbuat baik motifnya pengen dapet pahala,dipuji dan dilihat kebaikannya dan orang berbuat buruk pasti ingin menjahati orang dan merugikan diri sendiri, kok semuanya jelek ya..mau buat baik maupun keburukan kok hasilnya juga buruk??? #jaman mulai edan

Muncul tanda tanya? Lihat Niatnya...
Niat itu ada di HATI dalam Hati itu ada Cinta
Ujung-ujungnya juga nyangkutnya ke Cinta
Cinta-cinta dari dulu beginilah Cinta, deritanya tiada akhir....hahaha "Chu Pat-Kai"

Tapi sebanyak apakah cinta yang kau bawa ketika melakukan hal-hal itu.
Timbul pertanyaan kan pasti ada tanda serunya ?????????
Apakah kau melakukannya dengan sepenuh hati dan membawa manfaat positif bagi yang lain? Adakah pekerjaan kita membuat orang merasa senang dan juga merasakan cinta ketika berada didekat kita? Jangan-jangan kita telah menabur kebencian secara tak sengaja sehingga membuat orang merasa tak aman ketika bersama kita. 
Selamat malam sobat, jika kalian merasa bosan dan berpikir bahwa dunia (?) tidak lagi membawa faedah baik bagi diri kita, pikirkan lagi apa yang seharusnya anda lakukan hari ini. Jangan sia-siakan waktu hanya untuk duduk dan ketia mendapatinya anda sudah menua..

Ingat sobat : Hiasi duniamu dengan kebaikan agar tetap kulihat senyum tawamu dan indah binar dimatamu